DPMPTSP Kabupaten Lingga Laksanakan Sosialisasi dan Implementasi Perizinan Berusaha Berbasis Resiko (OSS-RBA) Tahun 2022

KL- Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Lingga melaksanakan kegiatan Sosialisasi dan Implementasi Perizinan Berusaha Berbasis Risiko (OSS-RBA) Tahun 2022 bertempat di Aula Hotel Prima In Dabo Singkep dan dibuka secara resmi oleh Kabid DPMPTSP Said Asmarfizan,S .Pd Bidang Pengaduan, Kebijakan dan Pelaporan Layanan Kabupaten Lingga dan diikuti oleh beberapa peserta UMKM dikecamatan Singkep.
Kegiatan yang merupakan program Bupati Kabupaten Lingga tentang peningkatan Ekonomi dan investasi untuk menyebarluaskan informasi dan implementasi terkait kebijakan Perizinan Berusaha di daerah pasca terbitnya Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja para pengelola Pelaku Usaha Kecil di Kecamatan. Selain itu kegiatan ini bertujuan memberikan pendampingan dalam mengakses OSS-RBA untuk memperoleh legalitas perizinan berusaha.
DPMPTSP merupakan fasilitator dalam upaya meningkatkan investasi di Kabupaten Lingga . investasi akan berdampak pada pertumbuhan ekonomi daerah yang akan meningkatkan kesejahteraan masayarakat.
Pada Kegiatan sosialisasi ini, tampil sebagai narasumber dari BP Bintan (Kepri) M.Ridwan yang memaparkan Pengenalan Online Single Submission Risk Based Approach (OSS RBA) yang mencakup informasi terkait dasar hukum, gambaran umum sistem OSS, dan cara pendaftaran untuk mendapatkan Hak Akses berupa Username dan password yang akan digunakan sebagai kunci masuk dalam penerbitan Perizinan Berusaha Berbasis Risiko. Selain itu juga, dalam kegiatan ini dilaksanakan memfasilitasi pelayanan perizinan berusaha berbasis risiko kepada para pelaku Usaha yang belum memiliki perizinan sebelumnya untuk memperoleh Nomor Induk Berusaha (NIB) pada sistem OSS RBA dan migrasi data bagi Pelaku Usaha yang telah memiliki NIB pada OSS versi sebelumnya dalam pengembangan usaha. Diharapkan Semua Pelaku Usaha yang hadir dapat terlayani dalam proses perizinan berusaha berbasis risiko. (Rilis)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


+ enam = 15

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.