Dinas PU Kabupaten Lingga Luncurkan Letter Sign

KL – Pemerintah Kabupaten Lingga melalui Dinas PU meluncurkan “Letter Sign” (Senayang – Senang dan Sayang) di Kecamatan Senayang Kabupaten Lingga.Minggu, (17/12/2023)

Tanda surat yang bertuliskan “Senayang” yang juga memiliki artian atau makna Senang dan Sayang ini diharapkan dapat menjadi ikon kota Senayang yang bisa menjadi tempat rekreasi atau salah satu tujuan bagi para pengunjung setempat maupun dari luar daerah.

Mewakili Bupati Lingga, Staf Ahli Bupati, Yulius mengatakan Pembangunan ini bertujuan untuk masyarakat setempat sebagai taman rekreasi dan ikonik utamakota Senayang sehingga daerah ini menjadi lebih meriah dan lebih banyak dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun dari luar.

Selain untuk mempercantik dan memperindah kota Senayang, lanjutnya letter sign ini diharapkan dapat menjadi kado spesial pada Peringatan Hari Ibu ke-95 yang di selenggarakan di Kecamatan Senayang ini.

Kegiatan ini berlangsung lancar dan haru. Karenanya usai meresmikan tanda surat, acara dilanjutkan dengan memeriahkan hari Ibu dengan beberapa agenda yakni tarian kolosal, pembacaan puisi tentang ibu, serta kegiatan memperagakan anak mencuci kaki ibu yang diiringi isak tangis masyarakat yang menyaksikan haru acara ini.(***)

Sumber : DiskominfoLingga

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


satu × = 6

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.