Bupati Lingga Resmikan Pekerjaan Optimalisasi Pipa Transmisi Air Beku

 

KL – Bupati Lingga, Muhammad Nizar, resmikan pekerjaan optimalisasi pipa transmisi air baku yang dikerjakan melalui kolaborasi antara Pemerintah Daerah Kabupaten Lingga dan Balai Wilayah Sungai (BWS) Sumatera IV Kota Batam. Proyek yang bernilai sekitar Rp9 miliar, bertujuan untuk meningkatkan akses dan durasi distribusi air bersih di Dabo Singkep, Kabupaten Lingga.

Peresmian ini berlangsung di Kantor Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Lingga, Jalan Kesehatan, Kecamatan Singkep ditandai dengan pembukaan pipa secara simbolis oleh Bupati Lingga, Muhammad Nizar, didampingi Kepala BWS Sumatera IV, Daniel.

Muhammad Nizar menyampaikan apresiasi kepada pihak BWS Sumatera IV dan Dinas PU atas kerja sama yang telah memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. Sebelum perbaikan pipa, distribusi air hanya dapat dilakukan selama 2 hingga 3 jam per hari. Namun, dengan pipa baru, distribusi air kini dapat berlangsung hingga 8–10 jam per hari.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada BWS Sumatera IV Kota Batam dan Dinas PU atas dukungannya, khususnya dalam hal pengumpulan data, penyediaan lahan, dan pengajuan usulan. Kini manfaat yang dirasakan jauh lebih besar dibandingkan sebelumnya,” ujar Nizar.

Ia juga menyoroti bahwa ke depan, perhatian perlu difokuskan pada peningkatan kualitas air yang didistribusikan ke rumah-rumah pelanggan.

“Kualitas air adalah tantangan berikutnya yang perlu dijaga bersama dengan seluruh pemangku kepentingan,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala BWS Sumatera IV Batam, Daniel, memaparkan bahwa pipa baru memiliki panjang sekitar 9 kilometer dan menggunakan anggaran dari APBN tahun 2024. Kapasitas awal yang direncanakan adalah 10 liter per detik, tetapi setelah pengujian, kapasitas riilnya mencapai 14 liter per detik. (**)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


tiga + = 12

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.