Bupati Ajak Seluruh Elemen Membangun Lingga

IMG-20180818-WA0056KL.- Pengibaran Bendera Sang saka Merah Putih dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 73 di Kabupaten Lingga di Lapangan Sepak Bola Sultan Mahmud Riayatsyah, Jumat (17/8) berjalan lancar
Meski ada kejadian sedikit menyita perhatian peserta upacara, ketika salah satu Pasukan Pengibaran Bendera (Paskibra) tumbang dilapangan memaksa tim medis menggotong anggota Paskibra perempuan tersebut keluar lapangan untuk dilakukan penaganan medis.
Walaupun pasukan pengibaran bendera dalam keadaan tidak lengkap, prosesi pengibaran bendera sampai ke hujung tiang berjalan lancar, yang disaksikan Inspektur Upacara dalam hal ini Bupati Lingga H Alias Wello.
Upacara sakral dimulai Pukul 09.45 WIB tersebut di hadiri vetaran pejuang kemerdekaan RI di daerah, Wakil Bupati Lingga, Ketua DPRD dan anggota, Kapolres Lingga dan jajaran, Lanal Dabosingkep, TNI AD, pimpinan OPD Pemkab Lingga, LSM, tokoh agama dan adat serta undangan.
Detik-detik proklamasi yang di bacakan Ketua DPRD Lingga Riono membuat seluruh peserta upacara hening seketika. Dilanjutkan dengan penampilan drama kolosal oleh SMKN 2 Lingga tentang perjuangan di kemas secara afik membuat seluruh peserta upacara terkesima.
Bupati Lingga H Alias Wello memuji sekali penampilan sosial drama membuat peserta upacara terkesima bahkan dirinya larut dalam penampilan pelajar SMKN.
“Drama itu sangat bagus sekali dan kreatif, sehingga kita teringat kesedihan, keharuan pejuang kita dalam merebut kemerdekaan dan merah putih waktu itu,” kata H Alias Wello, setelah upacara.
Memaknai hari kemerdekaan ini, dia mengajak seluruh elemen masyarakat, instansi untuk bersenergi dalam menyukseskan pembangunan, khususnya di Kabupaten Lingga Bunda Tanah Melayu.
“Dengan Tema Kerja Kita Prestasi Bangsa, semua harus bekerjasama dalam menyukseskan pembangunan di Kabupaten Lingga. Mari sama-sama kita membangun membawa Lingga lebih baik lagi,” imbuhnya. (mrs/Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


delapan × = 24

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.