Bupati Dan Wakil Bupati Lingga Laksanakan Safari Ramadhan Di Masjid Sorajul Huda Kampung Telek Desa Tanjung Harapan Kecamatan Singkep

KL – Bupati Lingga Muhammad Nizar dan Wakil Bupati Lingga Novrizal, Melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan 1446 H di masjid Sirojul Huda Kampung Telex, Desa Tanjung Harapan, Kecamatan Singkep.Jum’at, (07/03/2025).

Wakil Bupati Novrizal dalam sambutannya mewakili Bupati, kembali mengajak untuk bersama-sama memanfaatkan momentum Ramadhan ini, agar mempererat hubungan ukhuwah islamiyah, silaturrahim dan bersama dalam meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT.

 

Harapan juga disampaikan Wakil Bupati Novrizal kepada jajaran Pemerintah Daerah yang hadir, agar dapat melayani masyarakat dengan baik melalui kebersamaan demi membangun Kabupaten Lingga.

Dalam giat Safari Ramadhan ini, turut dilakukan penyerahan bantuan dan beberapa paket sembako dari TP PKK Kabupaten Lingga dan Baznas Kabupaten Lingga kepada masyarakat yang telah terdata dan masuk dalam kategori penerima bantuan di masing-masing masjid yang menjadi titik pelaksanaan Shalat Tarawih.

Hadir dalam kegiatan, Asisten II Ekonomi dan Pembangunan Setda Kabupaten Lingga Drs. Zainal Abidin, M.Pd., Kepala dan perwakilan OPD di lingkungan pemerintah kabupaten lingga, Tenaga Ahli Bupati Lingga Bidang Tenaga Kerja dan Kesra Abdullah, S.Th.I, Kabag Kesra Muhammad Nuur, S.Hl dan rombongan, Camat Singkep Agustiar, Lurah Se- Kecamatan Singkep, Direktur RSUD dr. Roni dan jajaran, Forkopimda, Ketua TP PKK Kabupaten Lingga Maratusholiha dan anggota, Kepala Desa Tanjung Harapan, Baznas Kabupaten Lingga, Penceramah sekaligus Ketua MUI Singkep Barat Ust. Nur Azis, tokoh agama dan jamaah yang hadir.(***)

Sumber – Diskominfo Lingga

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


+ 7 = tiga belas

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.