Andi Aziz Ajak Masyarakat Mantapkan SDM dan Karakter Dalam Memajukan Bakung Serumpun

KL – Camat Bakung Serumpun Andi Aziz berjanji akan membawa Kecamatan Bakung Serumpun setara dengan kecamatan yang ada di Kabupaten Lingga.
Pemaparan ini disampaikannya pada pembukaan Seleksi Tilawatil Quran (STQ) Ke-I tingkat Kecamatan Bakung Serumpun di Desa Rejai di ikuti enam desa, di hadiri Wakil Bupati Lingga Muhammad Nizar beserta isteri Maratusholeha Nizar, Sabtu (9/3) malam kemarin.
Dia mengatakan, meskipun ini baru pertama STQ di gelar, namun dia menyadari kalau masih banyak kekurangan yang di alami oleh kecamatan yang di pimpinnya, namun kedepan dia yakin dibuat lebih baik lagi dari sekarang.
“Kami sadari masih banyak kekurangan, namun kedepan kami akan berbuat lebih baik lagi, paling tidak bisa setara dengan kecamatan yang lebih dulu dari Bakung Serumpun,” paparnya.
Dihadapan khalayak umum yang hadir dia meminta pada masyarakat agar bersama-sama membangun kecamatan tidak hanya tertumpu pada bahu camat, uspika dan daerah, tapi harus di mulai dari masyarakat yang berada di tingkat desa.
“Pembangunan itu tidak hanya pada fisik, namun pembangunan sumber daya manusia sangat penting, dalam mewujudkan kecamatan baru agar mampu setara dengan kecamatan yang ada di Kabupaten Lingga,” jelasnya.
Pembangunan juga tidak bertumpu pada fisik dan sumber manusia, tapi tak kalah pentingnya lagi pembangunan karakter manusia dalam menjalankan hidup sehari-hari, agar menjadi masyarakat yang mempedomani Al Quran agar selamat dunia dan akhirat.
Untuk memajukan kecamatan, dia juga berjanji kedepan akan membentuk, PKK, FKUB, MUI, LAM, FKDM, serta organisasi kemasyarakatan lainnya dalam membantu pihak kecamatan agar tercapainya kesetaraan dengan kecamatan lain.
“Baru-baru ini kami sudah membentuk Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ). Pada Ketua LPTQ saya meminta menyukseskan acara ini dan meramaikan seperti acara turnamen-turnamen yang ada,” imbuhnya. (Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


+ tiga = 8

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.