KL- – Gelar kampanye perdana dilapangan Volly Kelurahan Berlian, Kecamatan Singkep Selatan pada Minggu (29/09/2024. Pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Lingga nomor urut 01 Nizar – Novrizal (Nino) mendapat sambutan hangat dari warga masyarakat.
CAHAYANEWSKEPRI.COM – Selain mendapatkan sambutan hangat disertai sorak sorai, kehadiran Rombongan Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Lingga (Nino) dibekali warga masyarakat Desa Berlian dengan tepuk tangan seraya berucap siap memenangkan pasangan Nizar – Novrizal di Pilkada Tahun 2024 Ini.
Sorak sorai dan tepuk tangan bergema saat Nizar, yang dikenal sebagai calon Bupati dengan rekam jejak yang sangat sederhana dan penuh dedikasi, tiba di lokasi. Dalam pidato yang penuh keyakinan, Nizar tak hanya mengucapkan terima kasih, tetapi juga menyampaikan tekadnya untuk membangun Lingga dengan lebih cepat dan tepat.
“Kami datang bukan sekadar bicara. Visi-misi kami sudah jelas, selaras dengan pemerintah pusat dan provinsi. Kami siap melanjutkan perubahan besar di Lingga, dan dukungan dari semua masyarakat, adalah kunci untuk mewujudkannya harapan masyarakat,” ujarnya..
Tak berhenti di situ, Nizar juga menegaskan bahwa pasangan Nizar-Novrizal dengan selogan Santun siap mengatasi tantangan yang selama ini dihadapi Kabupaten Lingga, terutama di bidang infrastruktur, pendidikan, dan pariwisata.
“Kami tak hanya berjanji, tapi akan memastikan setiap langkah yang kami ambil berlandaskan aspirasi masyarakat. Kita akan bergerak bersama-sama untuk membangun kabupaten lingga agar lebih baik dan terus mengedepankan kepentingan kesejahteraan bagi warga masyarakat kabupaten lingga pada umumnya, insya allah jika kami dipercayakan maka kami akan berusaha mengemban tugas sesuai harapan dan amanah yang diberikan kepada kami nantinya”, Tegas Nizar (***)
Sumber : Zul CNK