Gelar Pameran Dongkrak Potensi Batu Alam Turmalin Singkep

 

Dabo KL-Komunitas Pecinta Batu Dabo Singkep (KPBDS) menggelar pameran Batu Akik  17 hingga 21 Februari 2015 bertempat di Taman Kota Dabo Singkep Kabupaten Lingga. Selain memamerkan batu alam asli Pulau Singkep seperti Turmalin dan kinyang, beberapa jenis batu alam lainnya yang terdapat di indonesia juga ditampilkan dalam pameran tersebut.

Ketua KPBDS, Abd.Gani AL, mengatakan, antusias masyarakat untuk menyaksikan pameran yang di gelar cukup antusias, sedangkan tujuan digelarnya pameran tersebut menjadi suatu ajang untuk mempromosikan potensi yang ada di Kabupaten Lingga dalam hal ini adanya batu alam Turmalin dan Kinyang yang ada di Pulau Singkep.

Ramli, salah seorang peserta pameran, mengungkapkan, beberapa pengunjung yang datang ada yang membeli batu yang ditawarkannya, namun ada pula yang hanya sekedar melihat dan bertukar pengetahuan mereka mengenai batu, sedangkan jenis batu yang dipamerkan Ramli  diantaranya jenis batu sungai dareh dan teratai yang berasal dari daerah Sumatra Barat, tidak ada patokan harga untuk batu yang dijual, diperlukan kesepakatan antara penjual dan pembeli saja, artinya bila bembeli memang berminat maka walau dijual dengan harga yang tinggipun maka akan dibeli, namun sebaliknya apabila batu tersebut ditawarkan kepada orang yang tidak berminat dengan batu maka walau dijual dengan harga murah belum pasti akan dibeli.

Sementara itu salah seorang pengunjung pameran, Sadar Kasih, mengapresiasi digelarnya pameran batu akik tersebut, menurutnya potensi Batu alam yang dimiliki daerah mestilah harus dipromosikan, selain itu kegiatan ini juga menjadi suatu wadah bagi sesama penggemar batu untuk melakukan transaksi jual beli, ataupun sekedar berbagi pengetahuan tentang batu akik.(Rie)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


× lima = 25

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.