Kapolres Lingga Pimpin Apel Perdana.

KL- Pimpin Apel pertama Kapolres Lingga AKBP Fadli Agus, SIK, MH langsung memberikan kepada arah dalam melaksanakan kedinasan personil Polres lingga selama dalam kepimpinannya sebagai kapolres lingga di lapangan apel Mapolres Lingga, Senin (15/08/2022)
Kegiatan apel tersebut dihadiri oleh Wakapolres Lingga KOMPOL Karyono, SH, Pejabat Utama Polres Lingga, personel Polres Lingga, ASN Polres Lingga dan diikuti oleh personel Polsek Singkep Barat dan Polsek Dabo Singkep.
Dalam kegiatan apel tersebut Kapolres Lingga AKBP Fadli Agus mengucapkan terima kasih atas pelaksanaan tradisi penyambutan kedatangannya bersama Ibu Ketua Bhayangkari Cabang lingga di Mapolres Lingga dan kehadiran personel Polres Lingga pada apel pagi ini.
Adapun Arahan Kapolres lingga AKBP Fadli Agus menyampaikan bahwa, Personil Polres Lingga diharapkan dapat mewujudkan lingkungan yang aman, tertib dan kondusif di wilayah Kabupaten Lingga karena kita langsung berhadapan dengan masyarakat.
Dalam melaksanakan dinas memperhatikan mengacu pada nilai-nilai agama dan mempedomani aturan-aturan kepolisian serta dapat bekerja sama dalam menjalankan Polres Lingga ini walaupun kasat atau petugasnya sedang tidak berada ditempat pelaksanaan tugas tetap berjalan ” tutur Kapolres.
“Dengan Motto saya dalam menjalankan kedinasan di Polres Lingga yaitu berilmu, amanah, proaktif dan bersahabat (BERMARTABAT) dapat menjadikan sebagai motivasi bagi anggota Polres Lingga dalam menjalankan dinas di Kabupaten Lingga ini” jelas Kapolres
Adanya motto BERMARTABAT diharapkan pegawai Polres Lingga dapat bekerja dengan penuh tanggung jawab, disiplin, percaya dan peduli.” tegasnya,(Humas Polres Lingga/Redaksi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


dua + = 6

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.