Komitmen Membangun GOR di Daik, Disparpora Meradar Dana Pusat 

IMG-20180308-WA0006KL-: Pemkab Lingga melalui Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) berkomitmen membangun Gedung Olahraga (GOR) di kota Daik.
Meski harus melalui perjuangan dengan cara menjemput anggaran di Kementerian Pemuda dan Olahraga, Kepala Bidang Pora Disparpora Lingga berkomitmen membangun gedung tersebut di wilayah Daik Lingga sebagai ibu kota kabupaten.
Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga Safaruddin mengatakan, komitmen mendirikan GOR di Daik akan di perjuangan dengan menjemput anggaran di kementerian. Saat ini pihaknya tengah mempersiapkan Detail Engineering Design (DED) dan segala sesuatunya untuk proses penggiringan dana pusat.
“Ini merupakan komitmen Disparpora, dengan cara menjolok anggaran pusat di kementerian supaya terbangun GOR di Daik Lingga. Untuk itu segala sesuatu harus kami persiapkan terlebih dahulu sebelum di bergerak,” ungkap Safaruddin, Kamis (8/3).
Pengakuannya, saat ini pengajuan dana dari pusat tersebut masih dalam tahap pembahasan di Kementerian. Dengan harapan nantinya dapat direspon oleh, Imam Nahrawi, Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia.
“Kami dari Pemkab Lingga melalui Disparpora sangat berharap kepada perwakilan DPR RI asal Kepri yakni, Drs Nyat Kadir dapat melobi pihak kementerian agar menggelontorkan dana itu nantinya,” terang Safaruddin.

Menunjukkan keseriusannya, sekarang ini pihaknya juga tengah berusaha mengkaji lebih jauh terkait lahan mana yang cocok untuk proyek pembangunan GOR tersebut, dan dia tidak ingin menjadi masalah di kemudian hari.
Mengenai atlet, sambung Safaruddin lagi, pembinaan olahraga tidak hanya terletak kepada atlet itu sendiri,  tetapi lebih ditentukan dengan kesiapan sarana dan prasarana olahraga, yang akan menambah semangat dan gairah atlet untuk terus giat mengasah bakat mereka di dunia olahraga.
“Ini merupakan salah satu komitmen Bupati Lingga, untuk menggairahkan dunia olahraga di Kabupaen Lingga, yang terkesan lesu belakangan ini,” pungkasnya. (mrs/Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


empat × = 4

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.