Ribuan Peserta Ikuti Simulasi CAT Penerimaan CPNS

Dabo KL- Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Lingga, Sabtu (20/09/2014) melaksanakan simulasi ujian CPNS  dengan sistem CAT (Computer Asisted Tes), di Kantor Telkom Setajam Dabo Singkep, simulasi tersebut diikuti oleh ribuan peserta.

Kepala BKD Kabupaten Lingga, Syamsudi, mengatakan, Sumulasi dilakukan agar nantinya pesertadapat memahami dengan sistem yang digunakan dalam ujian CPNS nantinya, sistem ujian CPNS dengan CAT ini merupakan yang pertama yang diselenggarakan untuk Kabupaten Lingga.

Syamsudi, berharap, kesiapan yang dilakukan BKD Lingga dapat optimal, adanya sistem CAT ini merupakan upaya meminimalisir terjadinya kecurangan, sekaligus suatu keharusan untuk sumberdaya manusia di daerah dapat berkompetisi dalam secara profesional didalam ujian untuk CPNS tersebut.

Sementara itu, Fuji , salah seorang yang mengikuti simulasi CAT tersebut, mengaku, pentingnya dilakukan simulasi tersebut, ribuan peserta yang ada,  tidak menghalangi keinginannya untuk bersaing mengikuti ujian CPNS.

Fuji yang merupakan sarjana ilmu gizi tersebut, berharap, ujian CPNS dengan sisten CAT setidaknya dapat menghilangkan upaya kecurangan atau KKN dalam penerimaan CPNS yang dilakukan.(Rie)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


lima × 2 =

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.