KL – Bertempat di Aula Hotel One Dabo Singkep Wakil Bupati Lingga M.Nizar secara resmi membuka Diklat Prajabatan dilingkungan Pemerintah Kabupaten Lingga yang dihadiri , Sekda Kabupaten Lingga,kepala SKPD,Stap Khusus,Intansi Vertikal,Camat dan Lurah serta peserta yang akan mengikuti Diklat Prajabatan tahun 2016.
Dalam sambutannyaWakil Bupati Lingga mengatakan Diklat Prajabatan bagi CPNS atau calon ASN sebagai unsur utama sumber daya Aparatur Negara mempunyai peranan yang menentukan keberhasilan Penyelenggaraan Pemerintah dan Pembangunan untuk Masyarakat ,oleh karena itu diperlukan Diklat Prajabatan ini untuk membentuk CPNS agar mempunyai Kompetensi yang mencerminkan sikap dan prilaku yang Setia dan Taat kepada Negara,Bermoral,Bermental baik dan Profesional dalam menjalankan Tugas Sebagai seorang PNS .
Selain itu Diklat Prajabatan ini juga akan memberi Pembekalan yang Komprensif agar CPNS mempunyai Pengetahuan,Keterampilan dan keterampilan untuk melaksanakan tugas sebagai Aparatur Negara sekaligus Pelayan Masyarakat dan mmbentuk Krakater yang Disiplin dan Etika sebagai PNS dalam rangka pembinaan SDM aparatur yang memiliki peranan penting dan strategis dalam penyelenggaran Pemerintah,selanjutnya M.Nizar berharap dengan adanya Diklat Prajabatan ini kepada para peserta akan memperoleh Pemahaman tentang tugas dan Peranan untuk berpikir,bersikap dan bertindak secara benar.
Ia juga berpesan setelah menjadi PNS penuh di Kabupaten Lingga,tidak menjadikan sebagai Batu loncatan untuk pindah ketempan lain,karena sebelum Masa kerja sepuluh tahun sesuai perjanjian sebelum menjadi PNS di Kabupaten Lingga belum boleh mengajukan Pindah ,apabila dalam waktu yang telah ditentukan ada seorang PNS untuk mengajukan pindah kita Anggap PNS tersebut mengundurkan diri tegasnya.
Sementara itu Ketua pelaksana Diklat Prajabatan Muhamad .Amk mengatakan dasar pelaksanaan ini berdasarkan UU 5 tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara dan PP nomor 101 tahun 2000 tentang pengangkatan PNS dalam Jabatan Struktural dan Peraturan Kepala Lembaga Negara No 10,15, dan 16 tahun 2015 tentang pedoman penyelenggaraan Pendidikan dan Pelatihan Prajabatan CPNS golongan 1,2 dan 3 yang diangkat dari tenaga Honorer, sementara itu CPNS Golongan 1 ,2 dan 3 diperuntukan CPNS yang mengikuti Tes Cat tahun 2014 yang lalu,
Selanjutnya Ia menambahkan sasaran Pelaksanaanya untuk seluruh CPNS dilingkungan Pemerintah Kabupaten Lingga yang terdiri dari Tenaga Honorer K2 79 peserta,Golongan II Umum 49 peserta,Golongan Umum III 191 Peserta dengan jumlah keseluruhannya sebanyak 319 peserta yang mengikuti Diklat Prajabatan Dikabupaten Lingga. Dibagi menjadi 9 Angkatan
Untuk CPNS yang dari Honorer waktu pelaksanaannya hanya 1 Minggu sementara untuk Golongan II Umum On Class 13 hari dan Of Class 15 hari kerja, dan Golongan Umum III On Class 18 hari dan Of Class 15 hari kerja,setelah selesai Aktualitas ditempat kerja peserta kembali On Class untuk melakukan Seminar dan Evaluasi Aktualisasi ditempat yang telah ditentukan tutupnya (Sam)