LINGGA TARGET JUARA UMUM KEJURDA ATLIT TINGKAT PROVINSI 2021.

KL – Sebanyak 42 Orang Atlit ,Kontingen Kejurda Atletik dari kabupaten Lingga , telah di berangkatkan ke Batan untuk mengikuti Kajurda Atlit Tingkat Provinsi Kepri dan dilepas oleh Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olah Raga Kabupaten Lingga .Drs. Junaidi. Adjam .di pelabuhan Jago Kecamatan Singkep Barat.Minggu ( 12/12/2021)
Rombongan Kontingen Kabupaten Lingga ,dipimpin langsung oleh Kabid Pora Rustam . Serta para Pelatih, Official,dan tenaga medis.
“Saya sangat Optimis dalam Kejurda Atlit tahun ini, Kabupaten Lingga akan meraih kembali juara umum sebagaimana 3 tahun berturut-turut. ‘
Dalam sambutannya . Drs. Junaidi .Adjam, saat pelepasan Kontingen Kabupaten Lingga mengatakan saya sangat berharap kepada semua atlit harus optimis, untuk berjuang dan bertarung demi meraih kembali prestasi gemilang kabupaten Lingga sebagai juara umum.
Hal ini bukan tidak mungkin dengan rutinnya latihan serta telah dilakukanya sparring partner beberapa atlet ke Aceh, tentu kita semua dapat meraih prestasi tersebut.,apalagi dengan berbekal pengalaman para pelatih, ini juga menjadi motivasi dan sekaligus optimisme kita untuk capaian target.
Selanjutnya Kadispora Kabupaten Lingga Yang sering disapa ” Pak Jun’ ini mengajak Masyarakat Kabupaten Lingga untuk memberikan ,Harapan dan Do’a dari kita semua agar kontingen Lingga sehat, selamat dalam perjalanan sampai ketujuan , dan tentunya dapat meraih prrstasi gemilang di Kejurda Atletik tingkat provinsi kepri di Batam yang akan berlansung dari tanggal 12 s/d 15 Desember tahun 2021.
Kajurda Atlit Tingkat Provinsi akan mempertandingkan beberapa Cabang yang akan diperlombakan baik putra maupun putri diantaranya :
1.lari 100 dan 200 M, lari 400 dan 800 M, lari 800 dan 1500 M, lari 3000 dan 5000 M, .
2.Lempar Lembing , Lompat jauh, Lempar Cakram dan Tolak peluru
Kontingen Atlit Kabupaten Lingga tidak kurang dari 25 orang Atlit Putra dan Putri yang akan ikut bertarung merebut Medali.(Rilis Sam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


enam + = 13

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.