KL – Masyarakat Kabupaten Lingga khususnya wali murid yang anaknya ingin meneruskan pendidikan tingkat SLTP dan yang baru masuk SD pada Tahun Ajaran 2018/2019 mempertanyakan program Pemerintah Daerah yang membiayai kelengkapan sekolah seperti tahun sebelumnya.
Adnan warga Daik sempat menanyakan masalah kelengkapan sekolah dari Pemerintah Daerah jika anaknya ingin melanjutkan pendidikan ke tingkat SLTP seperti tahun sebelumnya. Jika program tersebut masih ada, dia merasa sangat terbantu untuk melanjutkan pendidikan anaknya tahun ini.
“Dengan ekonomi seperti sekarang ini, rasanya berat sekali melanjutkan pendidikan anak. Sementara pendidikan itu penting buat mereka sebagai generasi penerus ,mudah-mudahan program pemerintah seperti tahun lalu masih berjalan pada tahun ini,” ungkap Adnan, mengaku yang memiliki empat Orang anak.
Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Lingga Junaidi Adjam ketika di konfirmasi terkait biaya pendidikan anak yang baru masuk SD dan melanjutkan SLTP dengan tegas mengatakan kalau program Pemerintah Daeeah tersebut tahun ini masih berjalan.
“Biaya Operasional Sekolah Daerah (Bosda) Kabupaten Lingga melalui Dinas Pendidikan masih berjalan. Setiap anak yang baru masuk SD atau melanjutkan pendidikan ke tingkat SLTP mendapatkan bantuan ,itu. Memang Sudah disediakan pemerintah untuk mereka,” kata Junaidi,
Dana tersebut sudah menjadi program Pemerintah Daerah dalam memajukan dunia pendidikan di Kabupaten Lingga. Mereka-mereka yang mendapatkan, bantuan ,setelah dinas mendapatkan laporan dari masing sekolah dan baru di tentukan berapa kebutuhan yang diperlukan setiap anak.
“Dana yang digulirkan itu untuk membiayai kelengkapan sekolah, seperti baju seragam, baju batik, baju kurung, baju pramuka, tas dan kelengkapan lainnya. Jadi setelah masuk sekolah, baru kita tahu laporan dari sekolah berapa jumlah anak yang masuk SD dan yang melanjutkan ke SLTP di Kabupaten Lingga,” terangnya.
Disinggung berapa nominal yang telah disediakan Pemerintah Daerah untuk biaya kelengkapan Anak masuk sekolah pada APBD Lingga Tahun 2018, Junaidi mengaku kalau angka tersebut tidak jauh beda dari tahun sebelumnya.
“Kalau anggaran pasnya saya tidak tahu, tapi angkanya diperkirakan berkisar Rp3,3 Milyar. Angka itu juga tidak jauh beda seperti tahun sebelumnya. Mudah-mudahan dengan adanya program Bosda dari Pemerintah Daerah,
kita harap kepada orang tua/wali anak dengan.adanya bantuan seperti ini tidak ada alasan anaknya tidak bersekolah,” tutupnya”. (mrs/Sam)