Wabup Lingga M. Nizar Buka Sosialisasi Pengelolahan Keuangan Daerah.

KL – Wakil Bupati Lingga M Nizar membuka secara langsung acara sosialisasi yang dilakukan oleh badan pengelolaan keuangan dan aset daerah kabupaten Lingga di Daik Lingga, Selasa (12/02/2019).
Dengan bertema kan “Melalui Sosialisai Pengelolaan Daerah Kita Wujudkan Pengelolaan Daerah yang Profesional dan Kompeten untuk Mewujudkan Lingga Terbilang 2020”,
Selanjutnya M. Nizar menghimbau agar seluruh pejabat Daerah di Kabupaten Lingga, dapat mengelola keuangan dengan baik yang mencakup penata usahaan keuangan secara relevan, handal dan akuntansi demi terciptanya Lingga Terbilang 2020
“Pejabat yang handal, merupakan pejabat yang mampu menciptakan pengendalian manajemen pengelolaan keuangan yang baik dan efisien untuk mewujudkan birokrasi tata pemerintahan yang bersih dan tata kelola yang mumpuni,” lanjutnya
Pada Tahun 2018 yang lalu Pemkab Lingga telah berhasil mendapatkan predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) terhadap laporan keuangan tahun 2017, mengelola keuangan daerah, prestasi yang luar biasa ini akan mempengaruhi kinerja pemerintah daerah terhadap kepercayaan publik serta keyakinan pemerintah pusat kepada Pemkab Lingga dalam pengelolaan keuangan Daerah, tuturnya (.Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


− 2 = tujuh

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.